Merpati Band Meriahkan 'Festival Budaya Letris Indonesia'

 

Grup musik Merpati akan menjadi bintang tamu untuk mengisi acara yang bertitel "Festival Budaya Letris Indonesia 2022". event yang berlangsung Rabu 14 Desember 2022 di SMK Letris 2 Pamulang, Tangerang Selatan, pastinnya akan menjadi pusat keramaian. 


Grup band asal kota Ciamis dengan formasi Andi (vokal), Boegil (drum), Dauz (gitar), dan Ayuz (bas), tentunya akan tampil dengan performa terbaiknya, termasuk membawakan single terbarunya yang belum lama ini dirilis bertajuk "Janji Satu Purnama". Mengenai seputar acara musik tersebut, mereka sampaikan kepada NAGASWARA News, Selasa (13/12/22). 

"Besok Merpati band akan persembahkan penampilan terbaik kita di event musik SMK Letris 2 Pamulang Tangsel. Pastikan dan ramaikan acara ini, karena event ini adalah salah satu event kebanggaan SMK Letris, Jangan sampai nggak datang yaaa," papar Andi. 

Pentas musik di sekolahan adalah menjadi salah satu daya tarik sebuah sekolahan untuk eksis diantara sekolahan yang ada disetia kota. Selain itu pentas musik menjadi pusat keramaian disetiap ada kegiatan apapun, terutama kegiatan yang diadakan di sekolahan. 

"Pastinya setiap kegiatan musik akan menjadi cerita yang terkenang selamanya di para siswa-siswi sekolahan, dan cerita ini menjad kenangan manis yang abadi, karena musik itu adalah momen," tambah Dauz. (BBM)


Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak